Instruksi Partai Gerindra: Kader Menangkan Lis-Raja di Pilwako Tanjungpinang, Jangan Pasang Dua Kaki

Ketua DPD Gerindra Kepri , Iman Sutiawan, di Gedung DPRD Kepri, (Senin, 9/9/2024) (Foto: ajianugraha/pijarkepri.com)
Ketua DPD Gerindra Kepri , Iman Sutiawan, di Gedung DPRD Kepri, (Senin, 9/9/2024) (Foto: ajianugraha/pijarkepri.com)

PIJARKEPRI.COM – Kader Partai, Pengurus Partai Gerindra, mulai dari ranting, anak ranting, PAC dan DPC wajib memenangkan pasangan Lis Darmansyah dan Raja Ariza, kata Ketua DPD Gerindra Kepri, Iman Sutiawan.

“Tidak terkecuali, kalau ada yang macam-macam siap-siap saja di PAW,” tambahnya, di halaman Gedung DPRD Kepri, Senin (9/9/2024)

Bacaan Lainnya

Iman menjelaskan, pernyataan itu muncul setelah mendapatkan instruksi langsung dari Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dalam Rapimnas Gerindra.

Terdapat empat poin penting dalam keputusan Rapimnas Gerindra tersebut. Salah satu diantaranya yakni, memenangkan pasangan calon kepala daerah baik di tikat Provinsi dan kabupaten kota, di Pilkada serentak 2024.

“Walaupun bukan kader Partai Gerindra, tapi didukung partai Gerindra, di dukung koalisi partai Gerindra, itu wajib kami menangkan, Provinsi Kabupaten kota, kami turun habis kami kerja keras untuk pemenangan Pilkada 2024. Target menang,” kata Iman.

Iman mengatakan, seluruh kader partai Gerindra diminta memegang teguh keputusaun Rampimnas dan instruksi Pimpinan tertinggi partai berlambang garuda itu.

Kader partai yang tidak mengikuti instruksi untuk memenangkan pasangan calon yang Gerindra usung, di Pilkada 2024 akan mendapatkan sanksi partai.

“Berani berkhianat, karena partai Gerindra ini tidak ada DNA penghianat, gak ada, kalau kemarin belum diputuskan dewan pembina, sekarang sudah ditegaskan, diputuskan, tegak lurus satu komando, macam-macam, main dua kaki, habis,” tegas Iman.

Pasangan bakal calon Walikota dan Wakil Wallikota Tanjungpinang, H Lis Darmansyah SH dan Drs. H. Raja Ariza, MM diusung Partai Gerindra, PDIP, Hanura, Golkar, PKB, PPP, Gelora, Perindo, Umat dan Garuda, di Pilwako Tanjungpinang 2024.

Pewarta: Aji Anugraha

Pos terkait