Ramon Damora, Aset Terbaik PWI Kepri yang Direkomendasikan sebagai Calon Komisioner KPID Kepri

Ramon Damora saat menjabat Ketua Dewan Kehormatan PWI Kepri memberikan kata sambutan dalam Konfrensi Luar Biasa (KLB) PWI Kepri Periode 2023-2028, di Batam, Februari 2025 lalu. (Foto: doc_pijarkepri.com)
Ramon Damora saat menjabat Ketua Dewan Kehormatan PWI Kepri memberikan kata sambutan dalam Konfrensi Luar Biasa (KLB) PWI Kepri Periode 2023-2028, di Batam, Februari 2025 lalu. (Foto: doc_pijarkepri.com)

PIJARKEPRI.COM – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menegaskan bahwa Ramon Damora, S.H.I., merupakan aset terbaik yang dimiliki organisasi tersebut dan layak direkomendasikan sebagai calon Komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Kepri periode 2024-2027.

Ketua PWI Kepri, Saibansah Dardani, Kamis (6/3/2025) menekankan bahwa rekomendasi ini didasarkan pada rekam jejak luar biasa Ramon Damora di dunia jurnalistik.

Bacaan Lainnya

Sebagai wartawan senior dengan pengalaman lebih dari 25 tahun, Ramon dikenal memiliki dedikasi tinggi, kompetensi mumpuni, serta integritas yang tidak diragukan.

“Saudara Ramon Damora adalah sosok yang memiliki kompetensi utama sebagai wartawan, sekaligus penguji kompetensi wartawan. Ia juga penerima anugerah Pers Card Number One dari PWI Pusat serta peraih berbagai penghargaan di bidang sastra. Ini menunjukkan kapasitas intelektualnya yang kuat di dunia media dan komunikasi,” ujar Saibansah.

PWI Kepri menilai, dengan pengalaman dan kapabilitas yang dimiliki, Ramon Damora sangat layak memimpin KPID Kepri. Selain itu, ia masih aktif dalam organisasi PWI sebagai Ketua Dewan Pakar, yang menunjukkan komitmennya terhadap pengembangan dunia pers dan penyiaran di Kepri.

Berdasarkan data yang dihimpun PijarKepri.com, Ramon Damora telah menyelesaikan seluruh rangkaian seleksi calon Komisioner KPID Kepri dengan peringkat pertama.

Ia berhasil melewati berbagai tahapan seleksi, mulai dari administrasi, ujian tertulis, wawancara, psikotes, hingga uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) yang berlangsung pada akhir Oktober 2024.

Alhamdulillah, saya lulus. Ranking pertama, karena nama saya ada di urutan pertama. DPRD Kepri sudah membuat berita acaranya ke Gubernur, tinggal menunggu pelantikan,” ujar Ramon.

PWI Kepri memastikan akan terus mendukung langkah-langkah Ramon Damora dalam mewujudkan ekosistem penyiaran yang sehat, berimbang, dan berkualitas di Kepulauan Riau.

Dengan kepemimpinannya di KPID Kepri, diharapkan industri penyiaran di wilayah ini semakin profesional, menjunjung tinggi etika jurnalistik, serta memberikan manfaat luas bagi masyarakat. (ANG/PWI)

Pos terkait