Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah dan Wakil Walikota Tanjungpinang, Raja Ariza dalam pertemuan dengan jajaran Pemko di Kantor Wali Kota, Selasa (4/3/2025). (Foto: dk/pk)
PIJARKEPRI.COM – Wali Kota Tanjungpinang Lis Darmansyah dan Wakil Wali Kota Raja Ariza bergerak cepat untuk membenahi keuangan daerah yang saat ini mengalami defisit.
Salah satu langkah utama yang diambil adalah mengevaluasi seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) guna memastikan efisiensi anggaran dan perbaikan tata kelola keuangan.
“Kita ekspos per OPD untuk mengetahui persoalan keuangan secara nyata. Dari situ, kita akan menentukan langkah-langkah efisiensi yang harus dilakukan,” tegas Lis dalam pertemuan dengan jajaran Pemko di Kantor Wali Kota, Selasa (4/3/2025).
Menurut Lis, kondisi APBD Kota Tanjungpinang saat ini tidak dalam keadaan sehat, sehingga perlu penanganan segera dan strategis.
Oleh karena itu, ia bersama Wakil Wali Kota Raja Ariza akan berkoordinasi dengan DPRD guna merumuskan solusi terbaik agar defisit dapat tertangani tanpa mengorbankan pelayanan kepada masyarakat.
Efisiensi dan Reformasi Birokrasi
Dalam program 100 hari kerja, Lis dan Raja menekankan pentingnya efisiensi anggaran di berbagai sektor. Salah satu langkah yang akan diambil adalah memangkas birokrasi perizinan agar lebih sederhana dan cepat.
“Kita akan pangkas proses perizinan sehingga lebih singkat dan mudah. Persoalan sengketa lahan juga harus segera dituntaskan agar tidak berlarut-larut,” ujar Lis.
Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah dan Wakil Walikota Tanjungpinang, Raja Ariza dalam pertemuan dengan jajaran Pemko di Kantor Wali Kota, Selasa (4/3/2025). (Foto: dk/pk)
Selain itu, reformasi anggaran juga mencakup program prioritas yang berdampak langsung pada masyarakat.
Beberapa kebijakan yang tetap menjadi fokus meski dalam kondisi keuangan terbatas antara lain penyediaan lembar kerja siswa (LKS) gratis, kelengkapan atribut sekolah bagi siswa di tahun ajaran baru, serta perbaikan data kemiskinan agar bantuan sosial tepat sasaran.
Sinergi untuk Pemulihan Keuangan Daerah
Lis menegaskan bahwa ia dan Wakil Wali Kota Raja Ariza memiliki sinergi yang kuat dalam menangani persoalan keuangan daerah.
Meski urusan internal dan keuangan menjadi tanggung jawab Wakil Wali Kota, Lis memastikan bahwa mereka bekerja bersama untuk mencari solusi terbaik.
“Kami saling melengkapi. Defisit anggaran bukan masalah sederhana, sehingga harus ditangani dengan kerja sama yang solid,” tegasnya.
Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah dan Wakil Walikota Tanjungpinang, Raja Ariza dalam pertemuan dengan jajaran Pemko di Kantor Wali Kota, Selasa (4/3/2025). (Foto: dk/pk)
Ia berharap koordinasi yang erat antara Pemko dan DPRD dapat menjadi kunci dalam pemulihan keuangan daerah.
Evaluasi menyeluruh terhadap OPD akan menjadi dasar dalam mengambil langkah efisiensi yang tepat.
“Dengan kondisi saat ini, program 100 hari kerja juga mengalami beberapa penyesuaian. Misalnya, kami ingin memberikan insentif bagi lansia dan kader posyandu, dan alhamdulillah hal itu sudah kami realisasikan,” tutup Lis. (ANG/TC)