Dikira Bangkai Kucing, Efendi Ditemukan Membusuk

Jasad Efendi saat dievakuasi tim Identivikasi Polres Tanjungpinang. (F-ang)
Jasad Efendi saat dievakuasi tim Identivikasi Polres Tanjungpinang. (F-ang)

PIJARKEPRI.COM, Tanjungpinang – Warga Kampung Mekar Jaya, Kelurahan Batu 9, Kecamatan Tanjungpinang Timur dicemaskan dengan bau busuk disekitar perumahan tersebut.

Ternyata, bau busuk itu berasal dari rumah No.9 RT03/RW01 milik Faharudin Nasution (62) yang dikontrakan ke Muhammad Efendi (66), seorang yang diketahui penduduk setempat berprofesi sebagai orang pintar.

Bacaan Lainnya

Muhammad Efendi (66) ditemukan sudah tidak bernyawa di dalam rumahnya. Dia ditemukan dalam keadaan terlentang dan sudah membusuk.

M.Efendi yang merupakan kelahiran Lubuk Pakam 14 September 1952 diketahui tinggal seorang diri.

“Saya buka pintu, ternyata tak dikunci, saya lihat telentang, tangannya sudah banyak belatung, sudah banyak air, sudah bau busuk,” kata Pemilik Kontrakan, Faharudin.

Awalnya, Faharudin tak mengira bau busuk itu berasal dari kontrakannya. Namun, warga setempat dicemaskan dengan bau tidak sedap dan lalat berterbangan dimana-mana.

“Warga lapor bau bangkai, saya kira bangkai kucing, kan dia (Efindi) piara kucing, rupanya dia,” ungkapnya.

Faharudin segera melaporkan penemuan mayat Efendi ke Polsek setempat. Saat ini, jasad Efendi tengah diefakuasi dan diidentifikasi peihak kepolisian. Diperkirakan Efendi telah meninggal lebih kurang 4 hari.

ANG

Pos terkait