PIJARKEPRI.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Riau menggelar Rapat Paripurna Istimewa untuk memperingati Hari Jadi Provinsi Kepulauan Riau yang ke-22 di Balairung Raja Khalid Hitam, DPRD Kepulauan Riau, Pulau Dompak, Selasa (24/9/2024).
Rapat istimewa ini dipimpin oleh Ketua Sementara DPRD, Capt. Luther Jansen, M.Mar., MM, serta dihadiri oleh Gubernur Kepri, H. Ansar Ahmad, SE., MM, Wakil Gubernur Hj. Marlin Agustina Nasution, SE., SH., jajaran Forkopimda, dan Ketua Umum BP3KR H. Huzrin Hood, SH., MH., M.Pd.I.
Dalam sambutannya, Capt. Luther Jansen menyampaikan apresiasi atas sejarah perjuangan yang membawa Provinsi Kepulauan Riau menjadi wilayah administratif tersendiri. “Hari ini adalah hari bersejarah yang memperingati proses panjang pembentukan Provinsi Kepulauan Riau. Dimulai dari pemekaran Kabupaten Kepulauan Riau dengan dukungan penuh dari Bapak H. Huzrin Hood, kala itu Bupati Kepulauan Riau, serta tokoh-tokoh lainnya yang berjuang demi berdirinya provinsi ini,” ujar Luther.
Lebih lanjut, ia mengenang momentum penting dalam perjalanan pembentukan Kepri, seperti pemekaran Kabupaten Kepulauan Riau menjadi Kabupaten Natuna dan Kabupaten Karimun serta peningkatan status Batam menjadi Kota Madya Batam melalui Undang-Undang No. 53 Tahun 1999. Selain itu, status administratif Tanjungpinang ditetapkan sebagai Kota Tanjungpinang melalui Undang-Undang No. 5 Tahun 2001.
“Mari kita jaga kebersamaan untuk terus bersinergi membangun Provinsi Kepulauan Riau. Ini adalah amanat perjuangan para tokoh yang perlu kita lanjutkan demi kemajuan dan kesejahteraan rakyat Kepri,” tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama, Wakil Ketua Sementara DPRD, Asmin Patros, SH., M.Hum, turut mengapresiasi prestasi yang diraih atlet Kepri pada Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024. “Prestasi ini menjadi kebanggaan bagi kita semua. Diharapkan dukungan dari pemerintah provinsi agar para atlet dapat terus berprestasi di masa depan,” tutup Asmin.
Rapat Paripurna Istimewa ini menjadi momentum refleksi sekaligus semangat bersama untuk membangun Provinsi Kepulauan Riau yang lebih maju di tahun-tahun mendatang. (ANG)