Polda Kepri Gelar Halal Bihalal, Kapolda Kepri Yan Fitri Minta Anggota Jaga Kekompakan

Hari pertama masuk kerja setelah berakhirnya cuti bersama Hari Raya Idulfitri.(Sumber : Tribunbatam.id/Pertanian Sitanggang)
Hari pertama masuk kerja setelah berakhirnya cuti bersama Hari Raya Idulfitri.(Sumber : Tribunbatam.id/Pertanian Sitanggang)

PIJARKEPRI.COM, – Batam – Satuan Kepolisian Republik Indonesia Polda Kepri, Gelar Halal Bihalal dalam rangka Pererat Tali silaturahmi di halaman utama Polda Kepri, Selasa (16/4/2024).

Halal bihalal tersebut dipimpin oleh Wakapolda Kepri Brigjen Pol Asep Safrudin. Dan dihadiri pejabat utama Polda Kepri.

Bacaan Lainnya

Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad mengatakan halal bihalal sudah menjadi tradisi yang dilakukan Polda Kepri setelah pelaksanaan cuti hari raya idul fitri.

“Dengan dilaksanakan kegiatan halal bihalal ini, diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antar personel dan pimpinan serta tetap menjaga kekompakan dalam menghadapi tantangan tugas kedepannya,” kata Pandra.

Kapolda Kepri Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah secara langsung mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri kepada seluruh personel jajaran serta mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel jajaran yang telah berpartisipasi untuk menjaga Kamtibmas dalam Operasi Ketupat Seligi 2024 dan pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 H sehingga dapat berjalan dengan baik dan sukses.

Pos terkait