Ini Jumlah Perolehan Suara dan Kursi Anggota DPRD Tanjungpinang 2024

Rekapitulasi Penghitungan suara Pemilu 2024 di Kantor Kecamatan Bukit Bestari, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau, Jumat (16/1/2024) (foto: ajianugraha/pijarkepri.com)
Rekapitulasi Penghitungan suara Pemilu 2024 di Kantor Kecamatan Bukit Bestari, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau, Jumat (16/1/2024) (foto: ajianugraha/pijarkepri.com)

PIJARKEPRI.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih merekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 secara berjenjang, kata Ketua KPU Kepri, Indrawan.

“Hasil akhir penghitungan suara Pemilu 2024 tetap di KPU secara berjenjang,” tambahnya, di Tanjungpinang, belum lama ini.

Bacaan Lainnya

Hingga Senin (17/1/2024) Rekapitulasi Penghitungan suara Calon Presiden dan Wakil Presiden, Calon Anggota DPR RI, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota masih berlangsung di tingkat kecamatan.

Berdasarkan data survei Penelitian dan Pengembangan (Litbang) Media pijarkepri.com untuk prediksi jumlah akhir hasil penghitungan suara dari setiap Partai Politik (Parpol) peserta Pemilu 2024 telah tergambarkan.

Kepala Litbang pijarkepri.com, Iskandar Syah, mengungkapkan, hasil data C1 yang mereka himpun secara langsung di 637 TPS di Kota Tanjungpinang untuk kursi DPRD Kota Tanjungpinang menempatkan sejumlah Parpol.

“Data ini kami himpun dari sejumlah tim survei yang telah kami sebarkan di TPS yang berada di 18 kelurahan Kota Tanjungpinang, dengan tingkat kebenaran 98 persen,” kata Iskandar Syah, yang juga Ketua Ikatan Wartawan Online (IWO) Kepri.

Iskandar merinci sebaran survei Litbang pijarkepri.com terbagi dalam 637 TPS tersebut, meliputi Kecamatan Tanjungpinang Barat 130 TPS, Kecamatan Tanjungpinang Timur 295 TPS, Kecamatan Tanjungpinang Kota 55 TPS, dan Kecamatan Bukit Bestari 157 TPS.

Iskandar membeberkan data hasil prediksi penghitungan suara dari setiap Parpol pengusung calon Anggota DPRD Tanjungpinang, yang terbagi ke dalam 4 (empat) Daerah Pemilihan (Dapil).

Berdasarkan urutan terbanyak Dapil I Kecamatan Barat Kota, dipimpin oleh PDIP (6.418) Gerindra (4.069) Golkar (3.925) Hanura (3.621) Nasdem (3.315) PAN (3.134) Demokrat (2.383) PKB (2.230) PDIP (2.139).

Dapil II Kecamataan Tanjungpinang Timur A, dipimpin oleh Nasdem (4.787) Golkar (4.664) Gerindra (3.386) PDIP (2.368) PKB (1.821) PKS (1.773).

Dapil III Kecamatan Tanjungpinang Timur B, Dipimpin oleh Golkar (6.037) Nasdem (3.765) Demokrat (3.709) PDIP (3.267) PPP (2.820) PAN (2.462) Gerindra (2.456) PKS (2.136).

Dapil IV Kecamatan Bukit Bestari, dipimpin oleh Golkar (5.457) PDIP (5.115) Gerindra (3.584) PKB (3.561) Nasdem (2.214) PKS (2.141) Golkar (1.819).

Dari keseluruhan suara para calon anggota legislatif DPRD Tanjungpinang pada Pemilu 2024 versi Litbang pijarkepri.com menempatkan Partai Golkar pada urutan pertama dengan jumlah keseluruah dari 4 Dapil dengan total 20.083 dan PDI Perjuangan 17.168.

“Pada hasil survei kami menghitung Golkar meraih jumlah prolehan suara terbanyak pada Pemilu 2024 untuk DPRD Tanjungpinang, dan pada tempat ke dua berada pada partai PDI Perjuangan. Sehingga potensi pimpinan DPRD Tanjungpinang berpotensi Golkar,” kata Iskandar.

Litbang pijarkepri.com memprediksi dari data survei tersebut mendapatkan angka jumlah kursi berdasarkan nomor urut partai yakni, PKB 3 kursi, Gerindra 4 kursi, PDIP 5 kursi, Golkar 5 kursi, Nasdem 4 kursi, PKS 3 kursi, Hanura 1 kursi, PAN 2 kursi, Demokrat 2 kursi dan PPP 1 kursi.

“Data akurat tetap berpedoman pada hasil penghitungan suara di KPU. Namun kemungkinan data yang kami himpun dengan keakuratan 98 persen,” pungkasnya. (AJI)

Pos terkait